Posted by : Unknown Minggu, 30 November 2014

Seperti yang kita ketahui bahwa sistem informasi itu terdiri dari dua kata, yaitu sistem dan informasi. Sistem adalah kumpulan elemen yang berintegrasi untuk mencapai tujuan tertentu, sedangkan informasi adalah data yang telah diolah menjadi bentuk yang lebih berarti bagi penerimanya dan bermanfaat dalam mengambil keputusan saat ini atau mendatang (Davis, 1999). Informasi dapat menggambarkan kejadian nyata yang digunakan untuk pengambilan keputusan. Sumber dari informasi adalah data yang dapat berbentuk huruf, simbol, alfabet dan lain sebagainya. Pada intinya sistem informasi itu tidak lepas dari input-proses-output, data yang diproses oleh sistem sehingga menghasilkan suatu output (informasi). 
Perkembangan teknologi informasi saat ini sangatlah pesat,hampir seluruh kegiatan atau aktfitas manusia sudah di bantu oleh computer baik di rumah maupun di perkantoran.Sebagai contoh,di negeri kita tercinta Indonesia,teknologi informasi sudah banyak di gunakan dan manfaat nya pun sangat terasa dalam kehidupan sehari-hari. Saat ini penerapan teknologi informasi sudah bermacam-macam diantara nya, pemantauan arus lalu lintas, perbankan, rumah sakit, dan lain-lain.Salah satu contoh penerapan teknologi informasi yang sangat bermanfaat baru-baru ini adalah teknologi live streaming dalam pemantauan arus mudik di sejumlah titik rawan kemacetan.
 Informasi ini penting sekali, karena untuk mengetahui di daerah-daerah yang sedang terjadi kemacetan secara langsung, tanpa harus menunggu laporan khusus atau berita mudik di televisi ataupun di radio, Cukup dengan menggunakan fasilitas internet dengan membuka situs milik Departemen Perhubungan kta dapat melihat secara langsung titik-titik rawan kemacetan di pulau jawa. Dengan demikian para calon pemudik dapat mencari jalan alternative apabila jalan yang akan di lalui nya mengalami kemacetan.

Sumber:

Leave a Reply

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

- Copyright © My Live at Gunadarma University - Hatsune Miku - Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -